Terakreditasi A

Perpustakaan Nasional RI

Tips Menyusun Latar Belakang Skripsi yang Tepat

Facebook
Twitter
LinkedIn

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), makalah adalah karya tulis yang dibuat oleh pelajar atau mahasiswa sebagai laporan hasil tugas sekolah atau perguruan tinggi. Salah satu elemen utama dalam makalah adalah latar belakang. Latar belakang harus disusun dengan sejelas mungkin dan bila perlu disertai dengan data atau fakta yang mendukung (Rahim: 2020).

Latar belakang merupakan bagian krusial yang menguraikan tentang alasan-alasan yang mendukung penelitian pada tugas akhir ini layak untuk diangkat, seperti bukti, data, konsep, dan hubungan antara variabel yang terkait dengan topik tersebut.  Permasalahan-permasalahan juga dapat dijelaskan disini untuk memperkuat pentingnya penelitian tugas akhir ini dilaksanakan. (Muntohar : 2024)

Namun bagi sebagian orang, membuat sebuah latar belakang menjadi hal yang sulit. Lalu, bagaimana cara membuat latar belakang yang mudah dan tepat?

Pola penyusunan latar belakang dapat digambarkan seperti model piramida terbalik, dimana pada bagian awal penulis menjelaskan  gambaran umum tentang masalah, mulai dari hal global sampai mengerucut pada fokus masalah inti, objek, serta ruang lingkup yang akan diteliti.

Tujuan utama sebuah latar belakang yaitu mengantarkan pembaca agar memahami dan tertarik dengan tema yang ditulis. Karena itu, selain memakai bahasa ilmiah yang baku, latar belakang juga menyediakan informasi penting  mengenai tali-temalinya dengan studi-studi sebelumnya yang terkait (state of the arts). Dengan menunjukkan studi-studi sebelumnya, pembaca bisa mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan dalam bidang ilmu yang dibahas (Rahardjo :2023)

Adapun langkah-langkah  dalam menyusun latar belakang secara sistematis sebagai berikut:

  1. Bagian Awal
    Memaparkan data-data awal dari sumber yang valid untuk dijadikan sebagai alasan dasar munculnya masalah. Kamu bisa menjelaskan mengenai kondisi atau faktor-faktor  yang akan dijadikan sebagai dasar terjadinya dengan masalah tersebut. Kamu juga bisa menggambarkan permasalahan di masa lampau dan kemudian bandingkan dengan situasi saat ini
  1. Bagian Tengah
    Memaparkan fakta & data yang mendukung permasalahan atau fenomena yang dibahas dalam makalah. Kamu bisa menjelaskan tentang teori-teori yang digunakan sebagai alasan pentingnya dilakukan penelitian.
    Jelaskan juga pentingnya hal tersebut untuk diketahui. Kepentingan tersebut dapat berkaitan dengan masalah pemenuhan kebutuhan hidup manusia, masalah- masalah sosial dan masalah-masalah kepentingan ilmu pengetahuan secara mendasar.
  1. Bagian Akhir
    Setelah itu penulis menjelaskan argumentasi mengapa permasalahan tersebut perlu dibahas.
    Selain itu pada bagian akhir ini, penulis bisa menyampaikan  alternatif solusi yang bisa ditawarkan, baik secara teoretis maupun praktis, sehingga melahirkan judul penelitian.

Demikianlah cara membuat latar belakang karya tulis ilmiah yang perlu diperhatikan. Dengan mengikuti langkah-langkah sistematis di atas, kamu dapat menyusun latar belakang karya tulis ilmiah yang kuat dan informatif. Latar belakang yang baik memberikan landasan yang kokoh bagi penelitian Anda dan membantu pembaca memahami konteks serta relevansi penelitian tersebut.

 

Sumber:

Muntohar, Agus Setyo (2024). “Penulisan Tugas Akhir dan Naskah Publikasi di Jurnal Ilmiah”.

Rahardjo, Mudjia (2023). “Bagaimana Menulis Latar Belakang Penelitian yang Baik?”. https://humaniora.uin-malang.ac.id/component/content/article/106-artikel/5554-bagaimana-menulis-latar-belakang-penelitian-yang-baik?Itemid=437

Rahim, Abd Rahman (2020). “Cara Praktis Penulisan Karya Ilmiah”. https://pbi.unismuh.ac.id/wp-content/uploads/2022/10/praktis-menulis-karya-ilmiah.pdf

More to explorer

Cara Akses Database

Untuk bisa akses database yang dilanggan oleh Perpustakaan Nasional RI, kamu harus melakukan pendaftaran terlebih dulu dengan cara klik daftar, setelah itu baru kemudian klik tombol akses