Terakreditasi A

Perpustakaan Nasional RI

Mendalami Metode SLR dengan PRISMA Melalui Webinar IQRA #14

Facebook
Twitter
LinkedIn

Perpustakaan UMY kembali menyelenggarakan webinar IQRA (Increasing your tesis Quality through Reading Ability) yang ke-14 dengan tema “Systematic Literature Review with PRISMA (Preferred Reporting Items for Systematic reviews and Meta-Analyses) pada Rabu (6/3) secara daring melalui platform Zoom. Webinar ini dihadiri oleh kurang lebih 340 peserta yang terdiri dari civitas akademika UMY dan umum. Narasumber pada IQRA #14 kali ini yaitu Dr. Syamsul Hadi, S.E., M.M.,  yang merupakan yang merupakan Dosen Fakultas Ekonomi Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa (UST) .

Pada kesempatan tersebut Dr. Syamsul Hadi, S.E., M.M.,  menjelaskan tentang Systematic Literature Review (SLR). Metode SLR digunakan untuk mengidentifikasi, mengkaji, mengevaluasi, dan menafsirkan semua penelitian yang tersedia dengan bidang topik fenomena yang menarik, dengan pertanyaan penelitian tertentu yang relevan. Pada kesempatan tersebut beliau fokus pada SLR dengan menggunakan PRISMA (Preferred Reporting Items for Systematic Reviews and Meta-Analyses). PRISMA (Preferred Reporting Items for Systematic Reviews and Meta-Analyses) merupakan alat dan panduan yang digunakan untuk melakukan penilaian terhadap sebuah systematic reviews dan atau meta analysis.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang komprehensif kepada  seluruh civitas akademika UMY mengenai konsep, proses, dan manfaat penerapan metode Systematic Literature Review dengan panduan PRISMA. Dengan demikian diharapkan dari adanya kegiatan ini dapat meningkatkan dan mengembangkan penelitian civitas akademika melalui pendekatan Systematic Literature Review dengan panduan PRISMA.

More to explorer

Apa Perbedaan antara Research Gap dan Novelty?

Dalam dunia penelitian, memahami dan mengidentifikasi konsep-konsep fundamental sangatlah penting untuk menghasilkan studi yang bermakna dan berdampak. Dua konsep utama yang sering

Cara Akses Skripsi, Tesis dan Disertasi

Saat ini, Perpustakaan UMY hanya menyimpan skripsi, tesis, dan disertasi dalam bentuk soft file. Masyarakat umum hanya dapat mengakses halaman judul, abstrak, dan Bab I dari karya-karya tersebut. Namun sivitas akademika UMY memiliki beberapa opsi untuk bisa mengakses teks lengkap dari skripsi, tesis, dan disertasi.

Cara Akses Database

Untuk bisa akses database yang dilanggan oleh Perpustakaan Nasional RI, kamu harus melakukan pendaftaran terlebih dulu dengan cara klik daftar, setelah itu baru kemudian klik tombol akses