Terakreditasi A

Perpustakaan Nasional RI

Keputusan Tanwir Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah 2022

Facebook
Twitter
LinkedIn

Tanwir Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah dengan tema “Optimis Hadapi Covid-19 Menuju Sukses Muktamar Ke-48” yang diselenggarakan pada hari Kamis tanggal 1 Zulhijah 1443 H/30 Juni 2022 M melalui telekonferensi video. Tanwir akhirnya selesai diselenggarakan dan menghasilkan beberapa keputusan terkait penyelenggaraan Muktamar Muhammadiyah ke-48 di Surakarta. Keputusan Tanwir Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah 2022 menetapkan:

  1. Menetapkan pelaksanaan Muktamar Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah ke-48 sebagai berikut:
    a. Muktamar dilaksanakan pada tanggal 18-20 November 2022 di Kota Surakarta
    b. Muktamar dilaksanakan secara tatap muka sesuai protokol kesehatan Covid-19
    c. Muktamar dihadiri oleh Anggota, Peserta, dan Peninjau sesuai Anggaran Rumah Tangga pasal 22 ayat (5). Khusus peserta dan peninjau ditetapkan oleh Pimpinan Pusat Muhammadiyah dan Pimpinan Pusat ‘Aisyiyah dalam jumlah terbatas
  2. a. Penggembira dapat diberi kesempatan untuk menghadiri Muktamar dengan mematuhi protokol kesehatan Covid-19
    b. Pengaturan tentang kehadiran penggembira mengacu pada ketentuan yang direkomendasikan oleh MCCC
    c. Pengelolaan penggembira dilakukan oleh Panitia Muktamar secara seksama yang pelaksanaannya berkoordinasi dengan MCCC dan berbagai pihak terkait
  3. Mengamanatkan kepada Pimpinan Pusat Muhammadiyah untuk mentafidzkan dan memimpin pelaksanaan Keputusan Tanwir Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah tahun 2022 ini dengan seksama dan sebagaimana mestinya

 

Sumber : Muhammadiyah

More to explorer

Cara Cepat Membaca & Memahami Jurnal Ilmiah

Membaca dan memahami artikel jurnal merupakan kegiatan penting dalam dunia perkuliahan, terutama bagi mahasiswa yang sedang menyusun tugas akhir, makalah, atau melakukan

Cara Akses Skripsi, Tesis dan Disertasi

Saat ini, Perpustakaan UMY hanya menyimpan skripsi, tesis, dan disertasi dalam bentuk soft file. Masyarakat umum hanya dapat mengakses halaman judul, abstrak, dan Bab I dari karya-karya tersebut. Namun sivitas akademika UMY memiliki beberapa opsi untuk bisa mengakses teks lengkap dari skripsi, tesis, dan disertasi.

Cara Akses Database

Untuk bisa akses database yang dilanggan oleh Perpustakaan Nasional RI, kamu harus melakukan pendaftaran terlebih dulu dengan cara klik daftar, setelah itu baru kemudian klik tombol akses